Perhatian!



Blog ini membahas tentang misteri yang ada di dunia, tetapi saya paling menyukai artikel tentang CRYPTOZOOLOGY. Jadi, anda akan menemukan banyak artikel tentang itu.

Anda boleh copy paste, tetapi jangan lupa mencantumkan linkback ke blog ini.


Rumah Hantu Summerwind

Yang saya tulis kali ini bukanlah rumah hantu Amityville lagi tetapi rumah hantu Summerwind yang juga tidak kalah tenarnya. Seperti kebanyakan tempat berhantu, tentu saja rumah ini sudah tidak berpenghuni. Ya, tentu saja bangunan ini sudah tidak bisa disebut rumah lagi karena sudah roboh dan tinggal menyisakan beberapa dinding saja. Walaupun begitu, rasa merinding akan tetap muncul karena sejarah rumah ini yang kelam.



Rumah hantu Summerwind dipenuhi dengan suasana penuh misteri, walaupun begitu, banyak yang menyangkal keberadaan aktivitas metafisik yang ada di dalamnya.

Sebetulnya tidak sepenuhnya artikel ini saya yang menginginkan untuk menulisnya, tetapi kawan saya juga banyak yang menginginkan cerita misteri dari luar negeri, mungkin karena sudah bosan dengan cerita dari dalam negeri.

Sekarang rumah yang dikatakan berhantu itu sudah dimuat di halaman web tersendiri yaitu http://summerwindmansion.com/ yang membuat namanya semakin banyak diketahui orang. Rumah yang berada di daerah Teluk Danau bagian barat Vilas County,Wincosin ini sebetulnya sudah hanya menjadi sisa-sisa bangunan yang terbakar karena tersambar petir.


Rumah ini dibangun pada awal abad 20, jadi dengan umur yang sudah cukup tua bisa menjadi alternatif untuk aktivitas paranormal. Sebelumnya, rumah itu bernama Lamont Mansion, yang diambil dari nama pemilik kedua yaitu Robert.P.Lamont. Mungkin karena dahulu rumah itu hanyalah sebuah rumah yang sederhana milik seorang nelayan daerah setempat yang pemandangannya sangat indah, jadi pada tahun 1916 seorang arsitek Robert.P. Lamont. Perubahan dilakukan oleh Lamont dengan merombak rumah itu menjadi rumah yang mewah.
Robert Patterson Lamont

Sejak saat itulah teror hantu Rumah Summerwind dimulai.



Pada tahun-tahun berikutnya Lamont mulai terusik karena aktivitas paranormal dalam rumahnya. Seperti sering terdengar suara langkah kaki tetapi tidak ada seorangpun,jendela terbuka sendiri ketika tidak ada angin  kemudian Lamont dikejutkan oleh sesosok wanita dengan wajah pucat di belakangnya, bayangan hitam yang setiap malam menyusuri rumah, dan lainnya. Akhirnya setelah sekitar 14 tahun menghuni rumah itu, Lamont meninggalkannya dalam keadaan kosong karena ketakutannya. Hingga akhirnya Mr.Lamont meninggal pada tahun 1948.


Properti yang terdapat di dalam rumah tersebut dijual kepada keluarga Keefer pada tahun 40'an, dan meskipun mereka memiliki propertinya tetapi rumah Summerwind tidak mereka huni. Sampai ketika Mr.Keefer meninggal, istrinya menjual properti rumah itu ke orang lain. Sayangnya tidak ada aktivitas paranormal pada tahun-tahun ini.

Tahun berikutnya  pada tahun 1970'an keluarga Hingshaw menghuni rumah itu walaupun sudah sering diperingatkan bahwa rumah yang akan mereka huni adalah rumah berhantu tetapi mereka tetap ngotot untuk tinggal disana. Ketidakpercayaan mereka mulai menjadi nyata ketika banyak aktivitas paranormal yang mereka alami. Yng paling sering adalah wanita dengan wajah pucat dan bayangan hitam yang sering berkeliaran di lorong rumah. Pernah suatu saat Arnold akan pergi dari rumah itu tetapi mobilnya terbakar sendiri, dan pernah suatu saat Arnold bermain organ seperti biasanya untuk relaksasi dirinya, tetapi pada saat itu permainan organnya tidak biasa, Arnold merasa seperti ada yang merasukinya. Pernah juga Arnold dan putrinya menemukan mayat manusia yang masih utuh rambutnya dan kulitnya berwarna coklat.



Beberapa kejadian janggal ini membuat Arnold dan Ginger Hingshaw menderita penyakit, Ginger sang istri menderita penyakit jiwa karena semua itu. Bahkan Ginger pernah mencoba untuk bunuh diri. Dan, setelah 6 bulan rumah berhantu itu dihuni oleh keluarga Hingshaw, rumah itu kembali dikosongkan.

Beberapa tahun kemudian ayah Ginger, Raymond Bober memiliki rencana untuk membeli rumah itu dan menjadikannya restoran supaya hal-hal ganjil dalam rumah itu berkurang atau hilang karena keramaian pembeli. Tetapi, rencana itu gagal.

Pada tahun 1986, Raymond Bober kembali menjual properti rumah kepada istri Mr.Keefer untuk dijaga kembali, sampai 3 orang investor mencoba untuk membeli rumah yang sudah tidak dirawat dan direnovasi itu. Kemudian,rumah itu dijual lagi kepada sebuah keluarga Kanada yang tinggal di wilayah Ontario. Tetapi mereka juga sering melaporkan kejadian aneh dalam rumah itu.


Hingga pada tahun 1988, rumah berhantu itu tersambar oleh petir yang menyebabkan rumah tua itu terbakar habis. Yang aneh dari kejadian ini adalah pohon-pohon di sekitar rumah itu sama sekali tidak terbakar, dan rumah itu masih menyisakan bagian-bagian lain seperti dapur, penghangat air, dan pondasi rumah.

Sepertinya ada sesuatu yang janggal dari peristiwa kebakaran itu...

Hingga saat ini juga ada beberapa buku yang membahas tentang Rumah Hantu ini seperi "The Carver Effect" dan "Destiny's Shadow". Dan juga, National Geographic Channel telah menerbitkan episode "A Haunting" yang berdasarkan kisah dari keluarga Hingshaw.

Berikut adalah beberapa gambar rumah Summerwind dan beberapa gambar sisa rumahnya:







Lihat, pada beberapa gambar, anda akan menemukan bayangan blur dan orb. 




Apa itu di atas?



Pada gambar di atas terdapat sebuah orb





Nyata ataukah hanya Hoax?
Sekarang, pendapat saya serahkan kepada anda, tetapi bila anda meminta pendapat kepada saya. Menurut saya:

"Rumah Summerwind adalah Rumah yang berhantu"

Mungkin, bagi kita yang tinggal di Indonesia yang penuh dengan cerita misteri, kita akan mempercayai bahwa banyak hal gaib di sekitar kita.



sumber: summerwindmansion.comsummerwindmansion.netprairieghostswikipediachadlewis.proboards.com




Minggu, 16 Januari 2011 di 18.39

4 Comments to "Rumah Hantu Summerwind"

Pertamaxx Diamankaann...
Saya TKUT hantu,,, maaf jikaa gg bcaa...
cma liatd2 gmbarnya azz..
:(

tkut gg bsa tidurr,,
hihihihihihihi

Tenang aja bro...kalo kita nggak ngganggu kan mereka nggak ngganggu bro...

Jangan takut gelap bro :D

Posted by Anonim ( 12 Mei 2011 pukul 20.21 )

bagus.. :)

bagian blur itu biasanya dikenal dengan nama "ghost pattern effect"
disebabkan karena adanya energi negatif yang tanpa sengaja tertangkap kamera
hal ini wajar karena kamera memiliki intensitas sinar alpha mendekati -0,5 yang artinya bisa membedakan warna aura yang ada disekitar wilayah tersebut

Posting Komentar

Apabila anda ingin berkomentar:

1. Menggunakan bahasa yang sopan
2. Tidak mengandung unsur SARA
3. Dilarang menulis SPAM

About This Blog

Share |

Followers

Diberdayakan oleh Blogger.